Ukuran Kursi Sofa Santai Minimalis Terlengkap

Ukuran Kursi Sofa Santai Minimalis Terlengkap

Kini ada banyak pilihan kursi sofa santai yang dapat Anda gunakan untuk bersantai di rumah. Khususnya jika ingin menghabiskan waktu bersama anggota keluarga. Tentunya kenyamanan perlu diutamakan saat memilihnya.

Desain Kursi Sofa Santai Terbaru

Kursi sofa santai tentu memiliki beragam desain yang bermacam-macam. Anda pun bisa saja memilih sesuai keinginan atau bahkan memesannya di beberapa produsen tertentu. Pastikan jika modelnya tidak akan ketinggalan zaman, seperti rekomendasi di bawah ini:

Kursi Sofa Santai Abu-Abu

Kursi Sofa Santai Abu-Abu
Kursi Sofa Santai Abu-Abu

Ukuran : P 172 x L 73 x T 81

Desain di atas memberikan kesan minimalis karena dipadukan bersama warna abu-abu. Bentuknya pun juga terkesan unik lantaran desainnya dibuat dengan sandaran yang hanya setengah saja bukan secara keseluruhan.

Kaki dari kursi sofa tersebut juga cenderung pendek. Bantalan yang diberikan pun terlihat sangat empuk sehingga tampak sangat nyaman ketika Anda bersantai sembari menonton televisi. Terlebih jika ditemani dengan bantal duduk.

Kursi Sofa Santai Putih Mengkilat

Kursi Sofa Santai Putih Mengkilat
Kursi Sofa Santai Putih Mengkilat

Ukuran : P 66 x L 160 x T 91

Warna yang unik dari kursi santai di atas memang memberikan kesan menarik dan elegan. Anda sudah seharusnya menjaga tampilannya agar tetap bersih dan mengkilat lantaran hadir dengan berwarna putih bersih.

Bagian sandarannya didesain secara tegak namun terlihat berbeda di sisi dudukannya. Dimana terdapat lengkungan sehingga memberikan kenyamanan ketika Anda tiduran di sana. Kakinya juga dibuat cukup pendek dan tidak membuatnya terlalu tinggi.

Kursi Sofa Santai Abu-Abu Minimalis

Kursi Sofa Santai Abu-Abu Minimalis
Kursi Sofa Santai Abu-Abu Minimalis

Ukuran : P 60 x L 132 x T 86

Desain kursi sofa santai di atas justru terlihat sangat minimalis karena tidak memiliki banyak ornament dalam bodinya. Anda bisa melihat jika keempat kakinya hanya terbuat dari kayu dengan finishing saja sehingga masih terlihat tekstur aslinya.

Bantalan yang digunakan terlihat begitu sederhana. Bentuknya mengikuti punggung dari manusia sehingga terasa nyaman saat Anda berbaring atau sekedar duduk. Kakinya dibuat cukup panjang berbeda daripada sebelumnya.

Kursi Sofa Santai Elegan Warna Cream

Kursi Sofa Santai Elegan Warna Cream
Kursi Sofa Santai Elegan Warna Cream

Ukuran : P 154 x L 68 x T 78

Tidak hanya ramping dalam ukurannya, desain kursi santai di atas terlihat elegan lantaran model dari bantalannya. Adanya manik-manik ataupun kancing pada sandarannya membuatnya tampak semakin berkelas.

Sementara sandarannya dibuat hanya setengah saja sehingga lebih cocok untuk Anda gunakan berbaring sendirian daripada harus berbagi space bersama orang lain. Kakinya juga dirancang cukup rendah tanpa banyak ukiran melengkapinya.

Kursi Sofa Santai Berbaring Abu-Abu

Kursi Sofa Santai Berbaring Abu-Abu
Kursi Sofa Santai Berbaring Abu-Abu

Ukuran : P 147 X L 78 x T 86

Dilihat dari modelnya, kursi sofa santai diatas memang lebih cocok untuk digunakan berbaring daripada hanya duduk saja. Pasalnya desainnya justru menyerupai tempat tidur yang empuk sehingga sesuai saat digunakan tidur.

Warna yang digunakan pun tidak begitu mencolok yakni hanya abu-abu. Sandarannya juga dibuat tanpa banyak ornament lainnya sehingga memberikan kesan sederhana namun ukurannya justru relatif memakan ruang.

Kursi Sofa Santai Hitam Elegan

Kursi Sofa Santai Hitam Elegan
Kursi Sofa Santai Hitam Elegan

Ukuran : P 162 x L 68 x T 76

Desain kursi sofa santai di atas tentu terlihat sangat elegan karena keseluruhan bagiannya didesain menggunakan warna hitam. Anda bisa melihatnya mulai dari sisi keempat kakinya hingga dudukan sampai sandarannya.

Anda bisa menambahkan bantal bulu berwarna senada seperti abu-abu agar tetap serasi. Desain sandarannya dibuat hanya dengan setengah bagian saja sehingga memiliki kesan yang unik dan tidak seperti biasanya.

Kursi Sofa Santai Klasik Biru Laut

Kursi Sofa Santai Klasik Biru Laut
Kursi Sofa Santai Klasik Biru Laut

Ukuran : P 177 x L 76 x T 73

Bagi Anda yang ingin memberikan kesan klasik dalam rumah, maka desain kursi sofa santai di atas patut dicoba. Pasalnya memiliki bentuk cukup unik mulai dari kaki runcing hingga sandaran hanya ada pada satu sisi saja.

Sementara warna yang diberikan yaitu biru laut akan memberikan kesan segar dalam suasana rumah. Anda bisa menambahkan perabotan atau hiasan dengan warna senada seperti karpet bulu dan juga bantal.

Kursi Sofa Santai Abu-Abu Elegan

Kursi Sofa Santai Abu-Abu Elegan
Kursi Sofa Santai Abu-Abu Elegan

Ukuran : P 165 X L 68 x T 91

Kursi santai sofa di atas memberikan kesan elegan lantaran desain dari bantalannya. Adanya manik-manik berukuran besar dan merata akan menghadirkan suasana yang terkesan mewah dari perabotan tersebut.

Satu lagi yang terlihat unik adalah bentuk kaki kursi pada sisi depannya. Nyatanya desainnya berbeda dengan bagian belakangnya sehingga memberikan kesan menarik apabila Anda memperhatikan lebih detail lagi.

Kursi Sofa Santai Cream

Kursi Sofa Santai Cream
Kursi Sofa Santai Cream

Ukuran : P 99 x L 152 x T 93

Bagi Anda yang memiliki rumah dengan luasan cukup lebar, maka bisa memilih kursi sofa santai di atas. Pasalnya ukurannya memang terbilang memakan ruangan sehingga harus diperhatikan penempatannya.

Tabel Ukuran Bangku Sofa Santai Terlengkap :

Satuan Cm : 

  1. P 172 X L 73 X T 81
  2. P 66 X L 160 X T 91
  3. P 60 X L 132 X T 86
  4. P 154 X L 68 X T 78
  5. P 147 X L 78 X T 86
  6. P 162 X L 68 X T 76
  7. P 177 X L 76 X T 73
  8. P 165 X L 68 X T 91
  9. P 99 X L 152 X T 93
  10. P 111 X L 200 X T 96

Satuan Inchi

  1. P 67,7 X L 28,7 X T 31,8
  2. P 25,9 X L 62,9 X T 35,8
  3. P 23,6 X L 51,9 X T 33,8
  4. P 60,6 X L 26,7 X T 30,7
  5. P 57,8 X L 30,7 X T 33,8
  6. P 63,7 X L 26,7 X T 29,9
  7. P 69,6 X L 29,9 X T 28,7
  8. P 64,9 X L 26,7 X T 35,8
  9. P 38,9 X L 59,8 X T 36,6
  10. P 43,7 X L 78,7 X T 37,7

Penggunaan warna cream mampu memberikan kesan yang hangat dan nyaman bagi pemiliknya. Terlebih jika bantalannya tersedia sangat empuk sehingga pengguna akan betah berlama-lama berbaring di sana.

Kursi Sofa Santai Tropikal

Kursi Sofa Santai Tropikal
Kursi Sofa Santai Tropikal

Ukuran : P 111 X L 200 X T 96

Desain kursi sofa santai di atas seringkali dijumpai pada hotel, villa ataupun tempat penginapan yang dekat dengan pantai. Pasalnya konsepnya memang memberikan kesan menyegarkan ala tropis bagi penggunanya.

Kursi sofa santai di atas memerlukan ruangan cukup luas sehingga Anda perlu mempertimbangkan lagi jika benar-benar menginginkannya. Ukurannya memang relatif besar sehingga mampu menampung banyak orang sekaligus.

Itulah tadi desain kursi sofa santai yang bisa Anda gunakan sebagai referensi ketika hendak bingung memilihnya. Perabotan  ini akan memberikan kenyamanan ketika pemilik rumah sedang bersantai bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *